Hukum & Politik

Lapas Tebing Tinggi Berikan Pembinaan Pelatihan Pramuka, Bentuk Karakter dan Disiplin WBP

43
×

Lapas Tebing Tinggi Berikan Pembinaan Pelatihan Pramuka, Bentuk Karakter dan Disiplin WBP

Sebarkan artikel ini

Tebing Tinggi || NewsLentera, Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Tebing Tinggi Kanwil Kemenkumham Sumatera Utara mengikuti kegiatan Pembinaan Pelatihan Gerakan Pramuka guna melatih keterampilan dan konsentrasi serta membentuk karakter unggul dan berkepribadian baik, Rabu (16/10).

Kegiatan ini dilaksanakan bekerja sama dengan Dewan Kwartir Cabang Pramuka Tebing Tinggi yang di ketuai oleh Ihsan Hadi serta turut didampingi oleh Kasi. Binadik dan Giatja Febi S. Lesmana bersama Kasubsi. Registrasi dan Bimkemas Sardi P. Hutabarat.

Dilain kesempatan, Kalapas Tebing Tinggi Leonard Silalahi menerangkan bahwa Pembinaan Gerakan Pramuka bagi warga binaan menjadi salah satu bentuk program pembinaan kepribadian dengan memperdalam dan mengimplementasikan makna Dasa Dharma Pramuka.

“Bekerjasama dengan Kwartir Cabang Tebing Tinggi dan didampingi oleh jajaran pengelola pembinaan kepribadian, kegiatan pembinaan pramuka dapat terlaksana dengan baik, diharapkan kegiatan ini dapat meningkatkan kualitas hidup dan menambah rasa cinta tanah air,” terang Kalapas.

Senada dengan yang disampaikan Kalapas, Kasi. Binadik dan Giatja Febi S. Lesmana mengatakan bahwa Gerakan Pramuka membentuk kepribadian warga binaan yang menjunjung tinggi nilai-nilai luhur kebangsaan sehingga menjadi kader bangsa yang senantiasa menjaga dan membangun NKRI dengan karakter kepemimpinan dan kerjasama.

Pertemuan hari ini, warga binaan dilatih kegiatan baris berbaris, latihan lagu-lagu pramuka dan penguatan karakter kepribadian yang dilakukan melalui penjabaran fundamental kepramukaan serta menanamkan tata cara kehidupan terarah.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *